Date: 17 Mei 2020
Dempo,Celebes Magazine,blogspot.com: Dinas Sosial (Dinsos) dan BRI Cabang Pagaralam, sabtu (16/05/20) mulai menyalurkan Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) covid-19 kepada 317 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di Kecamata8n Dempo Tengah, pemberian ini ditandai pemberian secara simbolis kepada salah seorang warga oleh Walikota Pagaralam Alpian Maskoni SH.
Walikota Sendiri menerangkan di dalam Program Penyaluran Bansos dari Kemensos ini, Pemerintah daerah bertindak hanya sebagai panitia karena Bantuan Sosial ini dari Pusat, sipat dari kemensos Langsung kepada Masyarakat dirinya mencontohkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) dengan Undangan langsung di berikan kepada Penerima melalui kantor Pos, begitu juga dengan KKS ini sendiri, Dari kemensos disalurkan langsung melalui Bank BRI," Urainya.
Kepala Dinsos Kota Pagaralam Herawadi Melalui Surveyor kegiatan Bansos ini Buraqo Bangun kepada tim faktahukum indonesia mengatakan, Kota Pagaralam khususnya kecamatan Dempo Tengah total mendapat jatah KKS sembako covid-19 dari Kementrian Sosial RI total sebanyak 317 kepala keluarga (KK).
Petugas bank BRI Cabang Pagaralam dengan didampingi petugas Dinsos Pagaralam secara langsung menyalurkan langsung KKS covid-19 kepada penerima dan launching perdana dilakukan di Kecamatan Dempo tengah Kota Pagaralam.
Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) sembako covid-19 merupakan program bantuan sembako bagi masyarakat miskin yang terdampak covid-19 dari Kemensos RI.
Penyalurannya akan berlangsung selama beberapa bulan dengan per bulannya setiap KK mendapat Kuota Sembako setara dengan uang tunai Rp 200.000,- dimana sebelumnya hanya dengan besaran Rp 150.000,- jadi ada penambahan Nominal Rp 50.000,
Namun bantuan ini tidak berbentuk dalam uang tunai, pemegang KKS covid-19 ini nantinya dapat menukarkan dengan sembako dengan nominal Rp 200 ribu pada Agen-Agen di masing daerah yang telah di tunjuk oleh Bank BRI" jelas Buraqo Bangun
Sementara untuk nama-nama penerima KKS covid-19 ini merupakan data tambahan penerima bantuan covid-19, sesuai Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Kota Pagaralam.
Dinas sosial kota Pagaralam dalam hal ini bertindak sebagai pendamping, Evaluasi dan monitoring dalam pemberian kartu Kesejahteraan sosial, terhadap keberlangsungan bantuan resmi dari kementrian sosial melalui anggaran APBN yang di peruntukan bagi masyarakat yang berhak menerima.
Dari beberapa kecamatan di kota Pagaralam, kecamatan Dempo tengah dilihat dari pendataannya yang sudah dapat di realisasikan.
Penulis : Safri/ feri/ ahman/ usman/ kadir
Editor Mustafa Kamal
Biro Hukum
: H. Abd Kadir,SH,MH
Pemimpin Umum: Mustafa Kamal
Wakil : H.Ince Bau Hamka
mustafakamal0491@gmail.com https://mail.google.com/mail/u/0/#all/KtbxLwGgJLvztlmcjvwprJbJphgdbzdgLq?compose=CllgCKCDlVXQQqWFVXjZzhsTPKmfTQSfJtqjBmxSJGKjKXrvNrQdplDcMVwLXGhhGDsJngFjnjB
0 Komentar