Makassar-Suasana di sekitar pasar Senggol, Cendrawasih saat api mengamuk sekitar pukul 23.20 Wita. Sabtu (22/8/2020) sekira pukul 23.20 Wita. Beberapa kios dan lapak pedagang ludes dilahap api.
HIngga berita ini diturunkan, Dinas Pemadam Kebakaran Kota Makassar masih berupaya memadamkan si jago merah. Sejumlah warga sekitar memadati salah satu pasar rakyat tersebut.
Pasar Senggol Cendrawasih Makassar Terbakar
Dari pantauan SINDOnews, warga turut membantu memadamkan api. Terlihat pemuda saling bahu membahu menyelamatkan warga lainnya. Saat ini terpantau ada lima unit mobil pemadam yang diterjunkan.
Beberapa petugas di lokasi menyerukan warga untuk tidak terlalu mendekat di titik api. "Tolong ibu-ibu, anak-anak minggirki. Jangki mendekat," ucap salah satu petugas berpakaian biru.
Selain petugas Damkar, terlihat anggota Basarnas Makassar juga bersiaga di lokasi kejadian, hingga kini belum diketahui beberapa jumlah bangunan yang hangus. Dari informasi, api diduga berasal dari salah satu kios penjual arang dan celengan.
Api dengan cepat menyambar bangunan kios yang umumnya terbuat dari balok kayu. Hingga kini petugas keamanan pasar, kepolisian dan TNI masih berjaga dan mengendalikan massa khususnya ibu-ibu dan anak-anak untuk tidak mendekat.
Pasar Senggol Cendrawasih Makassar Terbakar
Sebab dikhawatirkan, ada tabung gas elpiji yang masih tersimpan di beberapa kios. Beruntung listrik sudah dipadamkan untuk meminimalisir penyebaran api.(luq)
Editor : Ogie Putra Kamal
0 Komentar