Suporter PSM Makassar Meninggal dalam Kecelakaan di Barru

 

Ilustrasi.

Korban dalam perjalanan menuju Stadion BJ Habibie, Kota Parepare, untuk menyaksikan laga uji coba PSM melawan Sulut United.

celebesmagazine,  BARRU - Seorang anggota kelompok suporter PSM Makassar, Ilham Darmawan (26), meninggal dunia karena kecelakaan lalu lintas (lakalantas) di Kabupaten Barru, Sulawesi Selatan (Sulsel).

Ilham dalam perjalanan menuju Stadion BJ Habibie, Kota Parepare, untuk menyaksikan laga uji coba PSM melawan Sulut United.

Kasatlantas Polres Barru, AKP Abdul Samad, mengatakan Ilham mengalami kecelakaan di jalan poros Makassar-Parepare KM 90-91, tepatnya di Kampung Cilellang, Desa Pao-Pao, Kecamatan Tanete Riliau, Barru, Senin (6/6/2022) pukul 18.30 Wita.

"Sepeda motor Yamaha N-Max (yang dikendarai Ilham) DP 5660 K menabrak sudut kanan belakang mobil dump truck DP 8128 BC yang parkir di bahu jalan dan sebagian badan jalan," kata AKP Samad dalam keterangan yang diterima Rakyatku.com, Senin malam.

Ilham yang berstatus mahasiswa dan merupakan warga Jalan Nipa-Nipa Dalam, Kelurahan Manggala, Kecamatan Manggala, Kota Makassar, saat kejadian mengendarai motor berboncengan dengan rekannya, Muhammad Haeruddin.

Ilham meninggal di tempat kejadian perkara (TKP). Jenazah Ilham dibawa ke Rumah Sakit Tipe C Barru untuk divisum.

Sementara, Haeruddin yang masih berstatus mahasiswa, warga Jalan Bonto Bila, Kelurahan Batua, Kecamatan Manggala, Makassar, mengalami luka ringan.

"Boncengannya (Haeruddin) mengalami luka ringan dan dirawat di Puskesmas Pekkae kemudian dirujuk ke RS Tipe C Barru," ucap AKP Samad. "Haeruddin mengalami Luka lecet pada pada dada, lecet pada punggung tangan kanan, lecet pada bibir atas," imbuhnya.

Sementara, pengemudi truk yang memarkir kendaraannya di pinggir jalan, Basri (56), warga Lambengi, Desa Bontoala, Kecamatan Pallangga, Kabupaten Gowa, telah diamankan polisi untuk penyelidikan lebih lanjut. (*)


Pewarta  : Mustafa Kamal

Editor     : Mustafa Kamal




CELEBES MAGAZINE

Pers Adalah Salah Satu Mitra Kerja Untuk Membangun & Memajukan Bangsa



Lihat juga di youtube"Celebes Magazine" :





Pensehat: Abd. Halim, Drs, Hm.Hatta Hamsah Kr,Gajang.MM Biro Hukum : -H. Abd Kadir,SH,MH Pemimpin Umum/Redaksi: Mustafa Kamal Wakil : H.Ince Bau Hamka Klik disini Unuk Melihat IDCARD Jurnalis Celebes Magazine: https://celebesmagazine.blogspot.com/2020/06/idcard-jurnalis-celebes-magazine.html Klik ini untuk melihat PENDIDIKAN DASAR JURNALISTIK : https://www.youtube.com/watch?v=h33H-aSYTHQ&list=UUqVtCLwGs19hAOOu4BLauyQ https://www.facebook.com/celebesmagazine/?modal=admin_todo_tour Tim Liputan Makassar : Amir Hamzah/Safri/ Armin Anwar Biro Jakarta: Bung Maftuh Biro Luwu Timur: H.Fatmawaty Biro Sidrap: Yudistira Biro Jawa Barat : Adi Saputra Biro Sulawesi Tenggara: Drs.Jamil Handaling Biro Maluku: Tommy Maurest Biro Gorontalo: Ratna Biro Nunukan: Undu Biro Papua : Yasser Zaac Tentang Kami: Sejak 2000 Koordinator Umum Asdar Akbar Koordinator lapangan: Amir Hamzah, Mu.Ali, Andi saharuddin Penasehat Hukum -H. Abd. KADIR. SH.MH. -HALIM Pemimpin Redaksi Mustafa Kamal Wakil Pemimpin Redaksi H.Ince Bau Hamka, S.sos. Para Kepala Biro: Jakarta Pusat : Irfan Maftuh JakartaTimur: MegyAidillova. Jawa Barat: Adisaputra. Jawa Timur : James Kairupan Kota Makassar ,Kab. Gowa, Kab. Takalar : Alimuddin Najib Biro Khusus : Ilham Putra Kamal Kab.Barru, Kota Pare-Pare : Abd. Majid Selle Sulawesi tengah : Drs. Muh. Ishak. Kaltara/Nunukan: Undu Boyolali: Agus Kemplu Sulbar : Arfan. Kab.Bome, Kab.Sinjai, Ka.Bulukumba : Andi Akbar Napolion Kab. Bantaeng : Izzack AL Iskandart Kab.Enrekang, Kab.Tanah Toraja: Ibrahim (Ibe) Kab.LuwuUtara, Kab. Luwu Timur: H.Fatmawaty. Sulawesi Utara : Ratnah. Kab. NTB, Kab. NTT: Eri Tirtayasa Kab.Jenneponto: Dg. Lili. Kab.Soppeng: Asnani. Sulawesi Tenggara : Drs. Jamil Handaling. Kolaka: Nasrun. Maluku: Tommy Maurets. Papua : Drs. Yaser zaac Potografer : Louhan Putra Kamal. Staf Redaksi : - Eri Tirtayasa - Ince Nurhadi Idrawan - Reskiyanti - Nelly Hasma Kamal - jannor Putra Kamal








 















Posting Komentar

0 Komentar