Entaskan Anak Jalanan Menjadi Generasi Yang Tanggung, FERADI WPI Berkolaborasi dengan Yayasan Generasi Emas

                     


  

celebesmagazine.com
Entaskan Anak Jalanan Menjadi Generasi Yang Tanggung, FERADI WPI Berkolaborasi dengan Yayasan Generasi Emas

Jawa Barat - Bertempat di Ruth Kitchen Coffee Shop, Jalan Sriwijaya Baru Ruko No.5, Kota Semarang, Ketua Umum FERADI WPI, Advokat Donny, S.H., S.Kom., M.Kom., C.Md., menghadiri dinner meeting bersama Ps. Samuel Victor Repi, pendiri Yayasan Emas Indonesia. Acara ini juga dihadiri oleh beberapa pengusaha besar dari Kota Semarang, yaitu Bapak Franky, Bapak Yansen, dan Bapak Hilton. Berita ini dirilis pada Selasa 27/8/24.

Kehadiran Ketum FERADI WPI dalam acara ini terkait dengan rencana organisasi untuk mendukung kegiatan Yayasan Emas Indonesia, yang berfokus pada pengentasan anak jalanan untuk menjadi generasi yang tangguh, berbudi luhur, dan bermanfaat bagi transformasi kota dan bangsa Indonesia. Yayasan ini, yang digerakkan oleh Ps. Samuel Repi dan para relawan, mengelola rumah singgah bagi anak-anak jalanan, di mana mereka mendapatkan pelatihan keterampilan kerja sehingga dapat menjadi wirausaha. Yayasan ini juga sering mengadakan kegiatan berbagi makanan dan memberikan bantuan saat terjadi bencana, seperti banjir.

Salah satu visi FERADI WPI adalah mengadakan program makan siang gratis melalui DPP, DPD, dan DPC di seluruh Indonesia. Advokat Donny menyatakan ketertarikannya untuk belajar dan terlibat dalam kegiatan berbagi makanan yang telah dilakukan oleh Yayasan Emas Indonesia. Dalam pertemuan ini, beliau menyerukan kepada seluruh jajaran FERADI WPI, baik di tingkat DPP, DPD, maupun DPC, untuk mulai memasukkan kegiatan berbagi makanan gratis sebagai program kerja unggulan.

Ps. Samuel Victor Repi juga menyambut baik kerjasama ini, mengingat beberapa anak binaan yayasan sering menghadapi masalah hukum. FERADI WPI bersedia memberikan pendampingan dan bantuan hukum secara cuma-cuma kepada warga binaan Yayasan Emas Indonesia ketika mereka menghadapi masalah hukum. Selain itu, para pengusaha yang hadir dalam acara tersebut menyatakan kesediaannya untuk mendukung kegiatan sosial ini dari sisi finansial. Kolaborasi ini diharapkan menjadi sinergi luar biasa antara aspek hukum melalui FERADI WPI, sosial-kemanusiaan melalui Yayasan Emas Indonesia, dan ekonomi melalui dukungan para pengusaha yang hadir. Tutup

Kepala Pers Jawa Barat: Haris Pranatha, Humaniora

Penulis  : Haris Pranatha,Hum  

Editor     :  Kamal/Zaldy




Lihat channel YouTube Celebes magazine dan jangan lupa like, comment and subscribe


Sudut Iklan :

Ashar Arsyad :Tugas dari pemerintah adalah mengayomi dan melayani masyarakat bukan sebaliknya.



Zakir Dg.Rappung Calon Bupati Gowa 2024 - 2029








Bakal Calon Bupati Kabupaten Barru 2024 - 2029

Pengumuman Untuk Anggota AKLI DPD.Sulsel

Terkait tender KHS 2024 DI PLN di ingatkan seluruh anggota yg bernaung di AKLI untuk memperpanjang SBU-nya dan sertifikatnya supaya persyaratan tender bisa lulus aministrasi yg diadakan di PLN sulselbarah
(ZALDY SYAHRUDDIN )

Calon Bupati Dan Wakil Bupati 
Kabupaten Jeneponto 2024-2029





Ulung Purnama,SH.MH
Calon Bupati Kabupaten Bekasi 2024 - 2029


Posting Komentar

0 Komentar